,

Harga dan Tanggal Penjualan Peugeot 208 GTI Terungkap

CARSLOUNGE - Peugeot pamer GTI 208 concept di Geneva Motor Show pada bulan Maret 2012. Mereka menginformasikan bahwa mobil ini hanya akan diproduksi jika memenuhi standar perfoma mobil berkelas, sepertinya pabrikan Perancis ini sengaja mengeluarkan luxurious version yang telah dipamerkan pertama kalinya pada Paris Motor Show pekan lalu.




Spesifikasi lengkap dari mobil baru bisa kita ketahui pada pertengahan tahun 2013, namun sedikit informasinya bisa kita ketahui sekarang.

Sebuah situs di dengan tajuk Prancis 208 Feline mengatakan bahwa Peugeot 208 GTI akan mulai dijual pada bulan April 2013 dengan garga 24.500euro sudah termasuk pajak. Mobil ini akan diproduksi dalam lima pilihan warna eksterior Blanc Banquise, Noir Perla Nera, Gris Aluminium, Gris Shark dan Rouge Rubi.

Bobot dari Peugeot GTI 208 ini akan cukup ringan dengan berat keseluruhan hanya 1.160 kg, dan memiliki versi 200 PS dari 1,6 THP. Untuk saat ini, Peugeot tidak mengungkapkan performa secara pasti, tetapi mereka mengatakan pencapaian kecepatan 0 hingga 100 km / h (62 mph) bisa di libas dalam waktu kurang dari 7 detik dan hanya menghasilkan 145 gram CO2 per km.

"Peugeot GTI 208 ini adalah permulaan yang sangat bagus untuk mengembangkan mobil jenis sports hatchback," ujar Marie Beaumont, 208 GTi Dynamics Manager. "Kami telah bekerja keras dan fokus dalam mengembangkan respon kemudi, sasis yang dinamis serta kenyamanan suspensi. GTI 208 merupakan produk yang menggabungkan kinerja, keamanan dan kenikmatan berkendara.."

Mobil ini akan diproduksi dalam varian 208 GTi Limited Edtion, yang akan dipasarkan dengan harga 25.900 euro dan akan diproduksi 54 saja, itupun 24 unitnya akan beredar di Perancis.

So... Let's go to Paris!

SOURCE: WWW